top of page
Writer's pictureFelix Santoso

Buat Rumahmu Terang dengan Tips Berikut

Updated: May 1, 2019

Pencahayaan alami sangat penting dalam sebuah hunian. Selain mencegah pertumbuhan bakteri dan jamur dalam rumah, cahaya matahari juga berfungsi menyehatkan tubuh dan menghemat penggunaan listrik dalam rumah.


Berikut merupakan berbagai macam cara memasukkan cahaya ke dalam rumah :


1. Jendela standard


Source: pinterest.com

Cara yang paling umum untuk memasukkan cahaya alami yaitu dengan jendela pada umumnya.



2. Dinding transparan atau berlubang



Jika ingin memasukkan cahaya tetapi dalam bentuk dinding, dapat menggunakan glass block atau batako bermotif ataupun bata yang sengaja disusun motif berlubang.

Teknik ini biasa digunakan arsitek rumah untuk memberikan efek cahaya dramatis ke dalam rumah.



3. Clerestory


Source: pinterest.com

Clerestory merupakan jendela di bagian atas ruangan yang bertujuan untuk memasukkan cahaya tanpa mengganggu penataan furniture di dalam ruangan.



4. Light shelves


Light shelves merupakan lempengan pemantul cahaya yang dipasang di jendela bagian atas. Cara kerja light shelves yaitu dengan memantulkan cahaya yang masuk dari jendela agar cahaya dapat masuk lebih ke dalam ruangan. Light shelves dapat memantulkan cahaya yang minim, sehingga ruangan tetap terang saat mendung.



5. Sky light


Source: pinterest.com

Kaca dapat dipasang di plafond untuk mendapatkan cahaya matahari langsung dari langit. Tetapi cahaya ini beresiko memberikan efek panas di daerah yang disinari cahaya tersebut.

Skylight sering digunakan arsitek rumah untuk memberikan efek cahaya yang dramatis dan cantik.



6. Solar tube


Source: homereference.net

Solar tube merupakan material lempengan metal berbentuk pipa. Dengan Solar tube, cahaya yang masuk dalam pipa akan terpantul oleh bahan metal hingga ke dalam ruangan dan menimbulkan efek seperti lampu dalam rumah.





KONSEP Arsitek dan Kontraktor menyediakan jasa arsitek, kontraktor dan interior, untuk info lebih lanjut dapat mengontak di +6282232744405

5 views0 comments

Recent Posts

See All

Comentarios


bottom of page